NusaNTaRa.Com
byBakuINunukaN, S e l a s a, 1 5 M a r e t 2 0 2 2
Presiden Jokowi semalam di titik Nol IKN Kalimantan |
Acara kemah
yang diselenggarakan Presiden Jokowi dimulai pada Senin, 14 Maret 2022,
tepatnya di titik nol Ibu Kota Negara di Kalimantan Timur, tersebut telah
menarik perhatian masyarakat, bukan hanya karena para Menteri yang ikut
berkemah, tapi juga karena kesederhanaan yang ada di acara kemah tersebut. Setelah melewati satu malam melaksanakan
kegiatan kemah di titik nol IKN Kalimantan, Presiden Jokowi membagikan
cerita saat usai menikmati alam Borneo
selama semalam, bersama dengan sang istri dan beberapa menteri.
Para Gubernur menyatukan Tanah&Air yang mereka bawa |
Cerita
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tentang kisah kemah semalam di IKN Nusantara
menyita perhatian, Jokowi yang bermalam
di IKN Nusantara bareng Gubernur Kaltim Isran Noor, Kepala Otorita Bambang
Susantono hingga para menteri. Agenda
Jokowi di IKN Nusantara diawali dengan prosesi penyatuan tanah dan air di titik
nol kilometer pada Senin (14/3/2022). Hampir semua gubernur datang dan membawa tanah
dan air dari wilayah masing-masing yang kemudian disatukan sebagai
gambaran bersatunya Tanah Air Indonesia
di IKN Nusantara.
Setelah itu,
Jokowi bergerak ke lokasi kemah yang berada sekitar 2,7 kilometer dari titik
nol. Di area perkemahan itu juga
terdapat tenda-tenda untuk para menteri dan rombongan yang turut bermalam. Setiba di lokasi, Jokowi tampak
berbincang-bincang dengan Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki
Hadimuljono, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Sekretaris Kabinet
Pramono Anung, Kepala Otorita IKN Bambang Susantono, dan Wakil Kepala Otorita
IKN Dhony Rahajoe.
Kisah –
kisah pengalaman Presiden Jokowi itu juga
ia bagikan dimedia social dan cerita dibalik kegiatan kemah di titik nol
IKN kalimantan, dimana diungkapnya bahwa, udara di Kalimantan tersebut masih
sangat asri dan masih sejuk dan beliapun
mengungkapkan semua kegiatannya saat berkemah selama semalam. “ Selamat
pagi. bagaimana rasanya bermalam di lokasi Ibu Kota Nusantara ? ”,
Ujar SiDin Presiden Jokowi Kata
Presiden Jokowi dalam unggahan Instagram
Presiden Jokowi @jokowi pada 15 Maret 2022.
Selain
menceritakan keindahan alam saat malam hari, ketika berkemah di titik nol IKN
di Kalimantan, Presiden Jokowi juga menceritakan kegiatan saat malam pertama
berkemah di titik nol IKN dan melakukan sedikit perbincangan hingga tengah
malam, “
Sekitar pukul sepuluh, saya keluar dari tenda, Pak Bambang Soesatyo,
Ketua MPR RI yang tendanya tak jauh dari saya rupanya juga sedang di luar. Penghuni tenda-tenda lainnya, pada menteri
pun nimbrung ”, Ujar SiDin Presiden Jokowi lagi dalam
unggahannya tersebut.
Tampak pula
Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, dan
Sekretaris Kabinet Pramono Anung yang kesemuanya tampak mengenakan pakaian
santai, kecuali Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono
yang masih mengenakan pakaian kerja.
" Pak Basuki malam-malam
masih bekerja ", Ujar Jokowi disambut tawa ringan
semuanya. Setelah melakukan perbincangan
kurang-lebih selama satu jam, Jokowi kemudian kembali ke tendanya diikuti oleh
Ketua MPR RI dan para menteri ke tenda masing-masing.
Ketika malam
akan semakin larut Presiden Jokowi Jokowi yang tampak mengenakan jaket merah bermotif
G20, sarung bermotif kotak, dan sepatu berwarna hitam juga menceritakan sempat
duduk bersama dengan para tokoh adat dan agama setempat. “ Jadilah
kami berbincang santai di bawah langit IKN yang cerah. Menjelang tengah malam,
kami kembali ke tenda masing-masing untuk beristirahat ”,
Ujar SiDin Presiden Jokowi lagi dalam caption terakhir unggahan
Instagram-nya tersebut.
“ Duduk melingkar di sekitar titik nol Ibukota Nusantara, siang tadi, saya mendengarkan para tokoh adat dan agama setempat. Para tokoh adat berharap agar pembangunan IKN tidak hanya mengenai infrastruktur, tetapi juga pengembangan sumber daya manusia Kalimantan ”, Ujar SiDin Presiden Jokowi lagi dalam unggahan Instagramnya tersebut.
Jokowi, Para Gubernur Indonesia, Tokoh Adat bersatu di IKN |
Berkumpul menyatukan persatuan dan kebersamaan,
Jokowi semalam di titik Nol ibukota IKN.
Semoga menjadi pusat Pemerintahan RI yang kuat, barokah dam memperstukan NKRI amin
BalasHapus