Sabtu, 12 Oktober 2019

LYLA BAND TAMPIL MEMUKAU DI PARAS PERBATASAN, DALAM PESTA NUNUKAN GEMILANG 2019.


NusanTaRa.Com
byRyaN SyaH PutrA, 13/10.2019


   Kau lebih dari sekedar bintang bintang   ……………………     Kau lebih dari sekedar sang rembulan  ……. “,  demikian sebagian syair lagu “ Lebih dari Bintang  “ milik LYLA Band  yang dilantunkan Sang Pokalisnya Naga Lyla ketika menggebrak Malam Pentas Paras Perbatasan di Jalan lingkar Nunukan yang langsung disambut para penonton dengan turut bernyanyi bersama dan berjoget di depan pentas dengan gembira.   Performss Lyla Band dalam rangka memperingati “ PESTA NUNUKAN GEMILANG 2019 “ HUT Kabupaten Nunukan ke-20 dan “ Opening Paras PerBatasan “  sebagai pusat kuliner khas Nunukan.

Meski baru tampil di Nunukan tapi kesan Akrab dan Larut dari penggemar Lyla di Nunukan sangat terasa bermakna  popularitas dan lagu-lagu mereka ada di hati Fans Lyla Nunukan, sehingga tak jarang para penontong berteriak meminta lagu kegemarannya untuk dilantunkan dan setiap Naga meminta penonton melanjutkan nyanyiannya maka suara membahana memenuhi area pentas melanjutkan lantunan Naga sembari tangan keatas memegang HP yang menyala  dan berjoget.

  PESTA NUNUKAN GEMILANG 2019 “, Sebagai moment HUT ke-20 Kabupaten Nunukan yang jatuh pada 12 Oktober 2019 sebagai rasa syukur segenap sipitas Kabupaten Nunukan atas hasil pembangunan yang telah di capai dan moment memacu diri untuk meraih kesuksesan lebih besar di masa depan.   Pagi harinya Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafid,  SH MM, memimpin Upacara peringatan HUT Kab. Nunukan ke-20 dan mengajak para masyarakat untuk tetap bersinergi dengan segenap sipitas daerah, membangun daerah agar lebih maju dan sejahtera dan menjadi wilayah Perbatasan yang membanggakan.

Pesta ini diselenggarakan mulai 10-28 Oktober 2019,  Kamis 10-oktober di Paras PerBatasan telah diselenggarakan tablik akbar oleh Ustat Muhammad Subki Al-Bughury dari jukarta.   Dalam upacara tersebut Bupati meresmikan terbentuknya dua kecamatan baru, Kecamatan Lumbis Hulu dan Kecamatan Lumbis Pensiangan serta menandatangani prasasti peresmian Paras Perbatasan.      Semoga malam  Pesta Nunukan Gemilang 2019 bersama Lyla Band akan memberikan kita semangat baru dan Gairah baru dalam membangun dan memajukan Negeri PerBatasan Nunukan  “, Ujar SiGaluh Asmin Laura.

Malam Pesta Nunukan Gemilang 2019, ternyata di hadiri undangan dari Jukarta diantara Deputy bidang Pariwisata ekonomi kreatip,  Walikota Tarakan Bapak Dr. Effendi Juprianto, Ms, Pejabat dari Provinsi Kalimantan Utara dan Anggota DPRD tk. I Kalimantan Utara dan kalangan Pengusah.   Pada kesempatan ini Ibu Deputy Kementerian Pariwisata memberikan cinderamata kepada Bupati Nunukan Asmin Laura dan sebaliknya Bupati Nunukan memberikan Cinderamata berupa kain tenunan khas Nunukan yang disebut LULANTATIBU.
 
  Mantan kekasihku  …… Jangan kau lupakan aku  “, sebuah nomor penuh Love dan lembut dari album  “ Yang tak Terlupakan “  yang dirilis tahun 2008 ini dibawakan Naga sangat sempurna dan dinyanyikan penonton bersama-sama penuh ceriah.    Mengenakan baju kaos putih jacket biru muda Naga melantunkan lagu ini serta menuruni Pentas menuju para penonton bernyanyi bersama dan terlihat para penonton sangat antusias bernyanyi bersama sembari bersalaman dan keakrapan tersebut sangat terjaga.

Ternyata Naga juga memiliki kemampuan dialoh pentas dengan para penonton yang sangat baik disela-sela bernyanyi,  yang membuat penonton antusias untuk berdialoh sembari berteriak terlebih saat melantunkan tembang “  Aku tak Romantis  “.  Kekuatan Band Lyla bukan cuman Vokalisnya yang keren dan lagu-lagu yang  soft love tapi pendukung bandnya juga rata-rata kuat,  Gitaris Utama dan Bass selain memiliki petikan mantap juga memiliki gaya yang keren dalam mendukung tampilan vokalis termasuk juga sang  Drummer.

Kalau bukan batasan waktu mungkin Performs Lyla Band di Paras PerBatasaan Nunukan tidak akan  ada akhirnya  mengingat serunya para hadirin yang semakin memadati arena, namun waktu juga yang harus memisahkan setelah sekitar 14 tembang yang dilantunkan Lyla Band malam itu.   Hampir semua tembang yang pernah Top Hits telah dilantunkan dengah semarak,  L y l a a a a a a a a  ……   kamu keren, setidaknya demikian pekik penonton.

  
Kau lebih dari sekedar sang rembulan  …….,
Lyla Band tampil keren menghibur Penonton.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LIMA PEMBUANGAN SAMPAH TERBESAR DI DUNIA, ADA BANTAR GEBANG !!

NusaNTaRa.Com       byBatiSKambinG,        R   a   b   u,    2   0      N   o   p   e   m   b   e   r      2   0   2  4     Tempat Pengelola...