Rabu, 04 November 2020

SELAMAT UNTUK JUKARTA ATAS RAIHANNYA SEBAGAI KOTA TERBAIK DI DUNIA SUISTAINABLE TRANSPORT AWARD 2021.

 NusanTaRa.Com                                                        byBaharIHasupiaN,                         31    O  k  t  o  b  e  r    2020    

Luar Biasa !!!,  Jakarta terpilih sebagai KOTA TERBAIK DI DUNIA pada SUSTAINABLE TRANSPORT AWARD 2021 (STA 2021),  sebuah penghargaan yang membanggakan,  ditujukan bagi prestasi kemajuan yang dilakukan oleh Kota Jakarta dalam mengembangkan sistem transportasi publik dan mobilitas sebuah kota.   Pengumuman dilakukan dalam acara Mobilize Virtual Summit 2020, di Akun Facebook milik  Gubernur DKI Jakarta  dan Anies Baswedan menyatakan kemenangan bagi Jakarta ini  merupakan  yang kedua kalinya karena  sebelumnya tahun lalu, Kota jakarta pernah mendapat juara dua.

Prestasi tersebut diperoleh karena Jakarta terus dan terus berinovasi dalam pembangunannya khususnya di dunia transportasi,   Jakarta Dinilai Berhasil Meningkatkan Inovasi di Bidang Transportasi dan Mobilitas Kota yang terbaik  Di ajang  penghargaan Sustainable Transport Award terseut.   Kota Jakarta berhasil mengalahkan puluhan kota besar dunia lainnya dan  tak tanggung-tanggung  kota seperti Auckland, Bogota, Buenos Aires, Charlotte, Frankfurt, Moscow, San Francisco dan Sao Paulo takluk dalam nominasi di bidang transportasi tersebut.

Sustainable Transport Award  adalah ajang penghargaan tahunan dengan penilaian pada perbaikan mobilitas kota dan inovasi sistem transportasi,  yang dinilai  dari  visi, konsep dan eksekusi setiap kota.  Komite Juri berasal dari dari lembaga-lembaga global seperti Institute for Transportation and Development Policy (ITDP), Bank Dunia, International Council for Local Environmental Initiatives (ICLEI), dan lain-lain.   Pemerintah Kota Jakarta, BUMD dan para pemangku kepentingan transportasi Jakarta dianggap sukses menghadirkan beragam inovasi yang mendongkrang kualitas transportasi di Jakarta.

Juru bicara Presiden, Fadjroel Rachman menanggapi penghargaan yang diterima DKI Jakarta sebagai kota terbaik dunia dalam sustainable transport award.    Fadjroel menyinggung peran seluruh mantan Gubernur DKI Jakarta terkait penghargaan yang diterima dari Institute for Transportation & Development Policy (ITDP), sepertibeberapa mantan Gubernur DKI Jakarta,  termasuk Presiden Jokowi serta memberikan apresiasi kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan atas penghargaan tersebut.

Sebagaimana bunyi akun Tweeter Fadjroel@,   "  Akhirnya semua pekerjaan transportasi publik yang DIRINTIS Presiden @jokowi dan @basuki_btp dari #MRTJakarta #LRTJabodebek #6TolDalamKota juga #TransJakarta Pak Sutiyoso mendapatkan penghargaan. Terimakasih juga @aniesbaswedan sudah melanjutkan ~ FR #JakartaJuaraDunia  ",  Sabtu (31/10/2020).

Dalam cuitannya, Fadjroel juga menyebut beberapa proyek transportasi publik yang mengintegrasikan DKI Jakarta dengan daerah lainnya  seperti MRT Jakarta, LRT Jabodebek, TransJakarta  dan enam ruas tol dalam kota.   Saat ini,  masing-masing proyek tersebut ada yang sudah beroperasi dan ada yang masih dalam tahap pembangunan  seperti TransJakarta sudah beroperasi di ibu kota  dan  MRT Jakarta  yang sudah beroperasi dari Bundaran HI-Lebak Bulus.

MRT Jakarta sedang mengebut membangun tahap II dari Bundaran HI-Ancol,   tepatnya proyek CP021 yang merupakan pengerjaan jalur kereta sepanjang 2,8 kilometer (km)  untuk ruas Bundaran HI-Harmoni dengan dua stasiun progress pengerjaannya mencapai 8,15 % per akhir September 2020 dan target selesai maret 2025. Untuk LRT Jabodebek secara keseluruhan  mencapai 77,83% per 16 Oktober 2020. Jika dirinci, progres lintasan Cawang-Cibubur sudah mencapai 91,62%, Cawang-Kuningan-Dukuh Atas mencapai 73,38%, dan Cawang-Bekasi Timur mencapai 71,40%.   Dan ruas tol dalam kota  khususnya ruas Kelapa Gading-Pulo Gebang  sepanjang 9,3 km ini progres pengerjaannya sudah mencapai 71%.

Beberapa Fasilitas transportasi lainnya yang berhasil dikembangkan di Kota Jakarta dan mendapat apresiasi dewan STA 2021, antara lain  :  -  Perluasan jalur dan penambahan fasilitas sepeda, - Revitalisasi halte dan trotoar,  - Penataan fasilitas pejalan kaki di kampung-kampung  dan  Integrasi berbagai moda transportasi publik.   Bagi Anies Baswedan keberhasilan Jakarta di Ajang STA 2021 tak lepas dari hasil kolaborasi warga, pegiat transportasi untuk desain wayfinding, inovasi bus listrik, dan mikrotrans AC.

Pengguna transportasi publik Jakarta semakin meningkat  pesat  dengan rekor harian mencapai 1 juta pelanggan harian TransJakarta sebelum masa pandemi COVID-19 dan setelah Pandemi Covid-19 tahun 2020 terjadi penurunan tak lepas dari pembatasan penggunaan kendaraan dan jarak para penumpang,  sisi positif dari kebijakan Pandemi itu,  semakin banyak tumbuh pengguna sepeda di kota Jakarta.

Jalannya melingkar Jakarta kota no. 1,

Jakarta kota terbaik dunia Sustainable Transport Award 2021.

1 komentar:

LIMA PEMBUANGAN SAMPAH TERBESAR DI DUNIA, ADA BANTAR GEBANG !!

NusaNTaRa.Com       byBatiSKambinG,        R   a   b   u,    2   0      N   o   p   e   m   b   e   r      2   0   2  4     Tempat Pengelola...