Di ikuti sekitar 450 pelari dari warga PerBatasan
seperti dari Nunukan, Sebatik, Tarakan, dan Malinau serta peserta dari kalangan TNI,
DHARMA SAMUDERA MARATHON 10 K ke-1 digelar
pagi tadi Minggu, 01 Juni 2014. Star dari Jalan Arif Rahman
Hakim menyusuri jln Angkasapura, Jln P Antasari, Jln RA
Bessing, Kamp. Selisun, Jln Membunut, Jln
Ujang Dewan Kantor DPRD dan Finish di Dermaga Lanal Nunukan Pantai Ichim. Finish
di Lanal Nunukan peserta disambut Dan Lanal Nunukan, Assisten II Pemda Nunukan,
beberapa kepala SKPD, instansi lain dan
ratusan penonton.
Perombaan ini dilaksanakan dalam rangka Peringatan Hari
Lanal Nunukan ke-13 sekaligus Hari Dharma Samudera Indonesia. Setelah perlombaan para penonton disajikan pentas hiburan dengan Artis dan Band Nunukan,
Pasar bazar menyajikan makan lezat dengan paket murah dan Opening Ship,
menyaksikan kapal KRI Karel Satsuitubun-356, semuanya berada dalam areal
Lanal Nunukan.
Merliana Juara 1 putri |
HARI DHARMA SAMUDERA,
Merupakan suatu hari untuk mengenang Jasa pahlawan yang telah gugur dalam
perjuangan di Perairan Arapura, yaitu
Komodor Muda Youdarso dengan Kapal KRI
Macan Tutul bersama KRI Macan Kumbang dan KRI Harimau Namun beliau gugur
bersama dengan Tenggelamnya KRI Macan Tutul saat perjuangan membebaskan Irian
Barat dari Belanda pada 15 Januari 1962. Kegiatan ini merupakan kegiatan utama TNI Angkatan Laut bersama
instansi lain, penyelenggaraannya berupa
apel di atas laut menggunakan kapal
perang yang relatip besar, melarungkan rangkaian bunga, tabur bunga, memberikan santunan buat keluarga pahlawan, berbagai olah raga dan berbagai kegiatan yang dpt lebih memotipasi semangat kejuangan dan bela neara putra-putri Indonesia..
Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim)
Laksamana Muda TNI Agung Pramono mengemukakan bahwa makna peringatan Hari
Dharma Samudera untuk mengingatkan kembali jasa-jasa para pahlawan yang telah
berjuang mempertahankan kemerdekaan, termasuk pahlawan Komodor Yos Sudarso yang
gugur dalam pertempuran di Laut Aru.
Dharma Samudera Marathon 10 K ke-1 diharapkan dapat menjadi
ajang pembinaan Kaula muda dan Atlit PerBatasan untuk membentuk atlit-atlit
berprestasi disamping sebagai perayaan hari Jadi Lanal Nunukan ke-13 dan
mengenang jasa para pahlawan yang gugur di pertempuran perairan dalam membela
bangsa.
Lomba Marathon yang diikuti sekitar 450 pelari
akhirnya menetapkan tiga pemenang putra putri, masing – masing Putra juara 1. Jepri
Kamuba 34 menit 2. Vidian Toro dan 3.
Perseroan Samosir sedangkan untuk Putri
Juara 1. Merliana 47 menit 2.
Widi 3. Hermin. Jepri sejak
star selalu memimpin didepan di ikuti
peserta lain hingga memasuki pinish ia tak terkalahkan bahkan meninggalkan Vidian T sekitar 245 meter.
by BakriSupian
La Dollah Marathon dengan Wear Sprot Cakar,
Marathon itu murah, sehat dan Bebas Polusi di sekitar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar